Tips Desain Kaos Distro

5 Tips Membuat Desain Kaos Distro yang Menarik dan Menjual

Desain Kaos Distro

Melihat trend dan perkembangan fashion menjadi masukan yang paling penting dalam memutuskan untuk desain kaos distro. Karena terkadang desain menjadi tolak ukur utama sebelum konsumen memutuskan untuk membeli. Hal ini tentunya menjadi pertimbangan yang harus dilakukan sebelum merintis bidang usaha penjualan kaos.

Apalagi era sekarang ini, desain layaknya sebuah identitas dan brand. Sehingga harus menarik dan mempunyai pesan yang disampaikan. Pastinya konsep harus benar-benar diperhitungkan dan tidak boleh sembarangan. Dalam kesempatan kali ini, kami mencoba memberikan beberapa tips dalam desain kaos distro. Simak ulasan lengkapnya dibawah ini!

Tips Desain Kaos

Kaos distro tidak pernah mati dan selalu diikuti oleh banyak konsumen, karena dinilai memiliki identitas tersendiri yang berbeda. Sehingga tidak heran perkembangannya pun masih bertahan sampai sekarang. Nah untuk Anda yang tertarik untuk memulai usaha kaos, berikut ini ada beberapa tips dalam membuat desainnya, yaitu :

1. Menentukan Target Pasar

Hal pertama kali yang harus Anda perhatikan adalah dalam menentukan target pasar. Proses ini sangat penting untuk ditentukan, jangan sampai mengambang saja dan tidak memahami kondisinya. Jika Anda tidak menentukannya akan terlalu luas dan Anda tidak dapat menentukan fokus yang ingin dicapai.

Tentunya Anda harus menentukan produk yang dibuat tersebut khusus untuk laki-laki atau perempuan, selanjutnya untuk pembeli khusus anak-anak, remaja, atau orang dewasa. Dengan begitu Anda dapat dengan mudah untuk mengkonsep semuanya, terutama desain dan bahan dari kaos tersebut.

2. Memilih Bahan Kaos

Selanjutnya bahan banyak menjadi pertimbangan banyak orang, karena terbukanya informasi membuat customer lebih mudah dalam mencari dan menentukan bahan terbaiknya. Dalam hal ini Anda harus benar-benar menghitung dan mempertimbangkan kualitasnya, jangan sampai Anda salah dalam menentukannya.

Apalagi untuk pemilihan bahan kaos sendiri ada berbagai macam jenisnya dan Anda harus memilih dan menyesuaikan dengan target pasar yang diinginkan. Ada banyak faktor yang perlu dipertimbangkan, harus selektif dan tidak boleh sembarangan. Karena apabila pemilihannya sudah sampai pada pelanggan dan mengecewakan, tentunya akan merusak brand.

3. Lihat Kondisi Pesaing

Dalam dunia bisnis pesaing akan selalu ada dan Anda tidak dapat untuk menghindarinya, hal yang perlu diperhatikan melihat dan mempelajarinya. Apabila memungkinkan untuk kolaborasi akan lebih menarik, namun jika tidak Anda tetap harus melihat dan mempelajari mengenai brand yang mereka kelola.

Dengan begitu membuat Anda dapat dengan mudah untuk mencari kelemahannya dan menjadikannya keunggulan pada produk yang Anda jual. Dalam hal ini penting sekali untuk terus melakukan riset dan kondisi pasarnya. Karena dalam berbisnis itu, inovasi dan kreatif harus selalu dipupuk agar semakin subur kedepannya.

4. Eksekusi Desain

Apabila Anda telah menentukan baik dari target pasar, kualitas bahannya, dan pesaing. Langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah untuk eksekusi desain, tentunya untuk sekarang ini Anda dapat mencoba melalui beberapa aplikasi desain dengan memanfaatkan teknologi yang ada.

Tuangkan seluruh ide yang Anda miliki, Anda dapat mencoba memanfaatkan aplikasi Coreldraw, Photoshop, dan berbagai aplikasi lainnya. Jika Anda sudah membuat dan menentukan desain terbaik. Hal terakhir yang harus dilakukan adalah dengan langsung mengaplikasikan desain ke bentuk jadi yaitu kaosnya.

5. Aplikasikan Pada Kaos

Jika sudah memasuki desain yang sudah jadi pada aplikasi coreldraw atau photoshop tersebut, maka Anda dapat langsung melihat secara langsung dengan mengaplikasikannya pada kaos. Hal ini perlu Anda realisasikan dan percuma jika disimpan dalam perangkat komputer saja, karena bisnis kaos Anda tidak akan pernah bergerak.

Apabila sudah menentukan desain terbaiknya, Anda tinggal melakukan proses sablon kaosnya yang sudah sesuai keinginan dan kebutuhan.

Demikianlah ulasan mengenai beberapa tips desain kaos distro, langkah berikutnya tinggal melakukan penjualan dan mempromosikan brand kaos Anda tersebut.

Sedang mencari jasa konveksi kaos distro di Malang? Bisa konsultasikan kepada kami langsung ya

Tinggalkan komentar