Jenis Kaos Distro Terbaik dengan Bahan Premium
Jenis kaos menjadi pertimbangan utama dalam pembuatan produk-produk distro, mulai dari yang berkualitas sedang hingga yang terbuat dari bahan-bahan premium. Maka dari itu, bahan kain dalam membuat kaos biasanya memang berkualitas sehingga disukai banyak konsumen. Jadi, hindari kesalahan seperti pemilihan bahan kaos yang dapat berjamur, panas, bau, dan mudah rusak.
Dalam produksi atau pembuatan kaos distro, ternyata ada banyak sekali bahan kain yang bisa dipakai. Yang terpenting adalah Anda memperhatikan beberapa jenis bahan kain yang nyaman, paling baik dan berkualitas premium untuk kaos distro saat disablon nanti. Pilihlah bahan yang nyaman dan adem ketika dipakai konsumen, menyerap keringat dengan baik dan awet meskipun sering dikenakan.
Pilihan Bahan Kaos Distro Terbaik di Tahun 2021
Dari pada salah pilih bahan, sebaiknya calon pemilik distro dapat mengetahui beberapa jenis kaos dengan bahan terbaik di tahun 2021 ini. Simak berikut penjelasannya.
Cotton Combed
Cotton combed 100% terbuat dari katun, oleh karena itu sering dijadikan sebagai bahan dasar dalam pembuatan kaos-kaos distro sejak bertahun-tahun silam. Bahan ini biasa dipakai untuk memproduksi baju-baju kaos karena memiliki kemampuan menyerap keringat tinggi, nyaman dipakai pelanggan, serta memiliki tekstur yang lembut. Tidak heran hingga sekarang kaos dengan bahan katun atau cotton combed selalu laku keras di pasaran.
Cotton combed terbagi dalam beberapa macam, mulai dari tekstur paling tipis yaitu 40s, tekstur tipis yaitu 30S, bahan kai sedang seperti 24s, hingga yang paling tebal dari seluruh jenis yaitu 20s. Tebal tipis tekstur atau bahan kain cotton combed juga menentukan harga jualnya.
Katun Bambu
Katun bambu memiliki tekstur yang serupa dengan cotton combed, yaitu nyaman digunakan, dapat menyerap keringat, adem dan lembut di kulit. Sesuai dengan namanya, bahan kaos satu ini terbuat dari perpaduan serat bambu dan katun. Jumlah baju berukuran dewasa yang bisa dihasilkan dari 1 kg katun bambu adalah sebanyak 4-5 potong saja.
Keunggulan katun bambu dari bahan cotton combed yang memiliki tekstur mirip ada pada bagian sifatnya yang anti jamur, anti kutu dan antibakteri. Harga katun bambu dibandingkan cotton combed jelas lebih mahal jika dilihat dari sifat bahan kaos tersebut. Kaos dengan bahan katun bambu dapat dijadikan sebagai produk eksklusif dari distro karena cocok digunakan oleh pelanggan yang memiliki kulit sensitif.
Katun Mambo
Jika dibandingkan dengan dua bahan sebelumnya, bisa dibilang tekstur dari bahan katun mambo tidak jauh berbeda. Oleh karena itu sering dijadikan bahan utama kaos distro sejak bertahun-tahun lalu.
Mungkin perbedaan yang bisa ditemukan pada bahan katun mambo adalah titik-titik kecil berwarna di permukaannya yang tidak dimiliki bahan katun bambu dan cotton combed.
Bahan kaos ini memiliki aneka warna yang indah sehingga sering disebut dengan kain pelangi. Jika Anda ingin memproduksi kaos distro dengan warna-warna menarik, maka pilihan bahan yang tepat adalah jenis katun mambo.
Katun Carded
Carding atau mesin pemintal merupakan sebutan yang diberikan kepada bahan kaos jenis katun carded.
Bagian ujung kain terdapat sisa serat kapas yang sudah dipisahkan oleh mesin pemintal.
Untuk segi harga, jelas lebih murah dari cotton combed karena katun carded sendiri memiliki tekstur lebih kasar.
Nah, itu saja beberapa jenis kaos jenis kaos distro terbaik dengan bahan premium tahun 2021. Semoga informasi ini membantu untuk kelancaran bisnis distro Anda sekalian!